Ciptakan Kondusifitas, Polres Tegal Gandeng FKPM


Oleh s@n, 15 January 2019
Sumber: tegalkab.go.id

SLAWI - Dalam rangka melaksanakan fungsi pembinaan Satuan Binmas Polres Tegal menggelar Workshop Forum Komunikasi Polisi dan Masyarakat ( FKPM ), Sabtu (12/01/2019) di Aula SMK Negeri 2 Slawi. Kegiatan diikuti 200 dari unsur para pengguna Satpam dan Satuan Pengaman di Kabupaten Tegal.

Menurut Kapolres Tegal AKBP Dwi Agus Prianto melalui Kasat Binmas AKP Ahmad Mujahid seperti dikutip dari laman resmi Polres Tegal, FKPM ini merupakan salah satu agenda rutin yang terus dilaksanakan oleh Sat Binmas sebagai langkah menggandeng potensi potensi masyarakat khususnya satuan pengaman untuk menyamakan presepsi terkait dengan tugas fungsi dan peranannya sebagai mitra kepolisian dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif, khususnya di tempat tempat ruang lingkup kerjanya dan wilayah hukum Polres Tegal pada umumnya.

"Saya mengajak seluruh anggota Satuan Pengaman untuk melaksanakan tugas dan tangung jawabnya secara profesional dan meningkatkan ketrampilan dalam pengamanan dengan mengikuti pelatihan pelatihan yang secara periodik dilaksanakan oleh Sat Binmas Polres Tegal baik Latihan dasar Satpam maupun Garda Pratama atau lainnya," ujarnya

Kasat Binmas juga berpesan kepada para Satuan Pengaman agar selalu bersyukur kepada Allah SWT atas segala kenikmatan yang telah diberikan kepada para Satpam, baik materi maupun kenikmatan yang lainya, karena kunci hidup bahagia adalah tergantung kepada tingkat rasa syukurnya kita kepada Allah SWT.

Atas kegiatan ini para Pengguna Jasa Pengaman dan anggota Satpam menyatakan rasa terima kasihnya kepada Sat Binmas Polres Tegal yang selama ini telah memberikan pembinaan dan pengawasan kepada Satpam dan untuk kedepan diharapkan kerjasama ini lebih ditingkatkan. (s@n)